Jumat, 20 Mei 2016

Konveksi atau Konfeksi?



Ada banyak hal di dunia ini yang dibiarkan begitu saja tanpa tahu benar atau salah. Diantaranya ada karena mengikuti informasi yang diketahui dari oranglain, jadi seseorang pun membiarkan pula informasi tersebut terserap begitu saja. Terlebih lagi, banyak diantara kita yang tidak mau mengetahui informasi tersebut secara lebih dalam karena punya perasaan malas untuk mencari dan malas untuk mengetahui. 

Sebelum membicarakan hal-hal jauh dan besar yang ada di dunia ini, lebih baik kita mengenal hal-hal kecil yang ada di sekitar kita. Kami, adalah sebuah tim yang bergerak dalam bidang konfeksi. Membantu produksi baju untuk konsumen yang membutuhkan. Maka dari itu, kami mencoba bekerja dengan cara mengenal apa yang sedang dikerjakan. 

Sebelum mengenal jauh tentang apa yang dikerjakan di bidang konfeksi, mari mengenal pengertian konfeksi itu sendiri. 

Apa itu konfeksi? 

Menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) konfeksi adalah "Pakaian dsb yang dibuat secara massal yang dijual dalam keadaan jadi, tidak diukur menurut pesanan, tetapi menurut ukuran yg sudah ditentukan". Harus digaris bawahi, konfeksi yang dijelaskan diatas adalah kata konfeksi memakai huruf F. 

Sayangnya banyak orang yang masih menulis konfeksi dengan huruf V, menjadi konveksi. Padahal secara arti di KBBI, pengertian konveksi adalah "1. gas - gerak udara, air, atau cairan lain dng arah vertikal; 2. peristiwa gerakan benda cair atau gas karena perbedaan suhu dan tekanan"

Berbeda jauh ya?

Jadi buat teman-teman yang sudah membaca artikel ini, mari biasakan menulis kata konfeksi menggunakan huruf F. Jangan lagi mulai berkomentar dengan jawaban: “yang penting orang ngerti atau yauda yang penting maksudnya sama”. Yuk sedikit demi sedikit belajar bahasa Indonesia yang baik dan benar. 

Sebelum mengenal kata-kata dari bahasa Indonesia yang salah penulisannya, mulai sekarang belajarlah mulai mengetahuinya dimulai dari apa yang kamu kerjakan atau hal-hal yang ada di dekatmu. Kalau bukan kita yang mulai membenarkan, siapa lagi? 

Mari bangga menggunakan bahasa Indonesia!

0 komentar:

Posting Komentar

Kontak Kami

Hubungi Kami

Anda dapat berkonsultasi dengan tim kami untuk pembuatan kaos/jaket Anda

Alamat:

Jalan Bukit Reuma No 44, Kelurahan Sadang Serang, Kecamatan Coblong 40133, Bandung

Waktu Konsultasi:

Senin-Jumat pukul 9:00 s.d 17:00

Kontak:

085624059163 (SMS/Telp/WA)

Line@ @fdc8342s

Diberdayakan oleh Blogger.